Koordinasi Magang Program Studi Pendidikan Masyarakat dengan Skolla Edutech

Jakarta, 22 September 2025 – Program Studi Pendidikan Masyarakat melaksanakan kegiatan koordinasi magang bersama mitra industri, Skolla Edutech. Koordinasi ini dilakukan dengan pembimbing lapangan, Muhammad Jabang Putra Perdana, serta dosen pembimbing dari program studi Pendidikan Masyarakat, Retno Dwi Lestari, M.Pd.

Gambar 1. Penjelasan Program Magang di Skolla Edutech

Mahasiswa yang mengikuti kegiatan magang adalah Dinda Amelia Putri dan Restya Adi Ningrum, keduanya merupakan mahasiswa semester lima. Selama magang, mahasiswa ditempatkan di bagian Quality Control (QC) untuk materi dan media pembelajaran daring di Skolla Edutech.

Program magang ini berlangsung selama satu semester, yaitu dari September hingga Desember 2025. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan pengalaman praktik lapangan yang relevan bagi mahasiswa, sekaligus memperkuat sinergi antara dunia pendidikan tinggi dan industri edutech.

Gambar 2.Penjelasan Divisi QC Pembelajaran Edutech

Kegiatan magang yang dijalankan antara Program Studi Pendidikan Masyarakat dan Skolla Edutech memiliki relevansi strategis dengan pencapaian SDG 4 dan SDG 17. Dalam konteks SDG 4, keterlibatan mahasiswa pada divisi Quality Control materi dan media pembelajaran daring memberikan kontribusi nyata dalam memastikan kualitas konten edukasi digital yang sesuai dengan kebutuhan pembelajaran masa kini. Sementara itu, dari sisi SDG 17, kolaborasi ini memperkuat kemitraan antara perguruan tinggi dan industri edutech melalui sinergi akademik dan praktik profesional. Dengan demikian, magang ini bukan hanya memperkaya pengalaman belajar mahasiswa, tetapi juga memperluas jejaring kerja sama lintas sektor yang mendukung transformasi pendidikan di era digital.