Berita

Visiting Lecturer Prodi Teknologi Pendidikan FIP UNJ : Kolaborasi Akademik Internasional dari Beijing ke Jakarta

Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Jakarta melalui Program Studi Teknologi Pendidikan telah melaksanakan kegiatan Visiting Lecturer dengan tajuk:
“From Beijing to Jakarta: Visiting Lecturer”,
pada Kamis, 7 Agustus 2025 bertempat di Ruang Sidang Lt. 2 Gedung Daksinapati, Kampus A UNJ.

Narasumber yang hadir adalah Dr. Tommy Tanu Wijaya, Assistant Professor dari Beijing Normal University, yang membawakan topik:
🔍 Artificial Intelligence Literacy and Dependency in Education.

Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya penguatan literasi teknologi dan internasionalisasi kampus. Hadir dalam kesempatan ini, Dekan FIP UNJ Dr. Aip Badrujaman, M.Pd., para Wakil Dekan, dosen Prodi Teknologi Pendidikan, mahasiswa, dan tenaga kependidikan.

Dekan FIP UNJ dalam sambutannya menyampaikan dukungan penuh terhadap kegiatan Visiting Lecturer ini sebagai salah satu bentuk nyata pengembangan jejaring akademik global dan peningkatan kapasitas sivitas akademika FIP UNJ di era transformasi digital.

Terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi menyukseskan acara ini.
FIP UNJ terus berkomitmen menjadi ruang kolaborasi akademik yang terbuka dan adaptif terhadap perubahan global.

HUBUNGI KAMI :
Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Jakarta
Gedung Daksinapati, Rawamangun Muka, Jakarta Timur
Telp/Fax. 021-4755115
Website: http://fip.unj.ac.id
e-mail : fip@unj.ac.id
              fipunj@gmail.com