PGSD Training Camp: Wahana Pelatihan Kepemimpinan Mahasiswa PGSD

Sebanyak 100 mahasiswa PGSD UNJ angkatan 2023 mengikuti serangkaian kegiatan PGSD Training Camp (PTC). Kegiatan PTC dilaksanakan oleh BEM PGSD selama tiga hari mulai tanggal 27-29 Oktober 2023 di Griya Tju-Tju Bogor. Adapun maksud pelaksanaan kegiatan tersebut yaitu membekali mahasiswa baru mengenai aktivitas kepemimpinan dan organisasi mahasiswa yang ada di lingkungan program studi, fakultas dan universitas.

Kegiatan PTC yang dilangsungkan di Bogor secara resmi dilepas oleh Ibu Dr. Gusti Yarmi, M.Pd selaku Koorprodi PGSD UNJ pada Hari Jum,at dengan simbolis mengalungkan name tag pada perwakilan peserta PTC. Ibu Dr. Gusti Yarmi, M.Pd berpesan kepada peserta untuk mengikuti kegiatan ini dengan sebaik-baiknya karena PTC memberikan manfaat untuk kepemimpinan mahasiswa mendatang untuk diri sendiri maupun orang lain, baik dalam organisasi profesi maupun kehidupan sehari-hari. Setelah pelepasan, mahasiswa menuju Griya Tju-Tju Bogor untuk melaksanakan kegiatan pelatihan.

Pada Sabtu, kegiatan diawali dengan Sholat Subuh berjamaah dan membaca Al Quran bagi mahasiswa beragama Islam. Kegiatan dilanjutkan dengan senam pagi, sarapan dan pembersihan. Pada hari itu juga, mahasiswa mendapatkan materi mengenai ilmu komunikasi untuk diri sendiri dan orang lain, materi kepemimpinan dalam organisasi dan peran mahasiswa dalam organisasi. Kegiatan PTC pada sore hari terdapat permainan yaitu mencari potongan puzzle dan mengawal api kehidupan dengan halangan berupa air. Kegiatan hari Sabtu, ditutup dengan pentas seni.

Adapun kegiatan di Hari Minggu, diisi dengan materi manajemen advokasi dan mekanisme sidang. Selama kegiatan PTC, peserta terlihat antusias dan aktif untuk mengikuti kegiatan tersebut hingga akhir. Pada Minggu siang, kegiatan PTC ditutup oleh panitia dilanjutkan dengan persiapan pulang menuju Kampus PGSD UNJ.